Sabtu, 28 Januari 2012

Gelandang Napoli Tak Terima Tekel Sneijder

Babak perempatfinal
Coppa Italia antara Napoli
melawan Inter Milan, Kamis dini
hari lalu ternyata masih
menyisakan cerita. Gelandang
Napoli, Walter Gargano, masih
belum menerima tekel keras
Wesley Sneijder dalam
pertandingan yang dimenangkan
Napoli 2-0 itu.
“Itu sangat salah. Saya tak tahu
jika Anda menyebutnya pengecut.
Tapi jelas itu tindakan yang bisa
mematahkan kaki. Pada saat
pelanggaran itu saya marah dan
saya tak tahu bagaimana
mengontrol diri sendiri. Melihat
foto-fotonya sekarang, seakan
membuat darah saya mendidih,”
ujar Gargano pada Sport 890
seperti dilansir Football Italia,
Sabtu 28 Januari 2012.
“Itu merupakan tekel yang buruk.
Pergerakan yang sangat cepat
dari Sneijder, namun disengaja.
Bentrokan di atas tulang kering
bisa dibenarkan dalam situasi
merebut bola di udara, namun
tak benar dalam situasi di
lapangan, seperti kasus ini,”
lanjutnya.
Dalam pertandingan yang
berlangsung di San Paolo itu,
Sneijder sempat melancarkan
tekel ke tulang kering Gargano.
Beruntung, wasit tidak
melihatnya. Sneijder terhindar
dari hukuman kartu merah,
bahkan wasit tidak memberikan
tendangan bebas untuk Napoli.
“Secara naluriah, saya ingin
menamparnya namun beruntung
saya bisa tetap tenang. Saya tak
bisa meninggalkan tim dengan
mendapat kartu merah,” imbuh
Gargano.
“Jelas saya merasa marah dan
reaksi pertama yang berada
dalam pikiran saya adalah
menampar orang yang menekel
saya,” tutupnya.

0 komentar:

Posting Komentar

Translate

English French German Spain Italian Dutch

Russian Brazil Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
Translate Widget by Google

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More