Minggu, 05 Februari 2012

AVB: Cahill Siap Untuk United

(source: BolaNet )

Arsitek Chelsea
Andre Villas-Boas
mengungkapkan bahwa
rekrutan baru Gary Cahill
siap melakoni penampilan
perdananya untuk The
Blues saat melawan
Manchester United.
Villas-Boas yakin Cahill
sanggup mengisi lubang
yang ditinggalkan oleh John
Terry yang tengah cedera.
"Saya rasa dia sudah siap
sejak awal," tutur pelatih
Portugal yang menyimpan
Cahill saat lawan Swansea
tersebut.
Gary Cahill berlabuh di
Chelsea setelah direkrut dari
Bolton pada 16 Januari
2012 dengan biaya transfer
sekitar 7 juta Poundsterling
dan diberi kostum nomor
24.
Selain John Terry, Ashley
Cole juga harus absen
karena hukuman kartu.
Villas-Boas menyebut
absennya Terry dan Cole
sebagai kehilangan besar
karena duet keduanya di
sisi kiri pertahanan Chelsea.
"Kehilangan keduanya
secara bersamaan adalah
pukulan telak bagi kami."
sesal AVB.

KPSI Adakan Kongres Tahunan Hari ini dan Besok

(source: kompasCom )

Komite Penyelamat Sepak Bola
Indonesia (KPSI) mengadakan
kongres tahunan, di Jakarta,
5-6 Februari 2012. Kongres ini
diadakan sebagai prasyarat
untuk KPSI mengadakan
Kongres Luar Biasa yang
agendanya memilih anggota
Komite Eksekutif yang baru.
"Agenda utamanya ada 2,
yaitu memilih Komite
Pemilihan dan Komite Banding
Pemilihan untuk Kongres Luar
Biasa 20 Maret nanti. Kami
sudah menyiapkan sejak
seminggu lalu Kongres
Tahunan ini," ujar Ketua KPSI,
Tony Apriliani, kepada
wartawan.
Tony mengungkapkan,
pihaknya sudah mengirimkan
undangan ke seluruh anggota
pemilik suara yang tercatat di
Kongres Solo. Yang diundang
adalah ketua dan sekretaris
klub atau pengurus provinsi.
Selain itu, Sekretaris Jenderal
KPSI, Hinca Pandjaitan,
mengungkapkan ada
kemungkinan agenda
tambahan dalam kongres
nanti. Yaitu pembahasan soal
boleh tidaknya pemain
Indonesia Super League
bermain membela timnas
Indonesia. Hal ini tak lepas
dari bolehnya Persipura
bermain di Liga Champions
Asia (LCA).
"Mungkin saja kami akan
membahas soal itu (pemain
ISL ke timnas). Jika Persipura,
yang notabene bermain di ISL,
bisa bermain di LCA yang
merupakan level internasional.
Jadi kenapa pemain ISL tidak
boleh membela timnas?" kata
Hinca.

Translate

English French German Spain Italian Dutch

Russian Brazil Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
Translate Widget by Google

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More