Rabu, 01 Februari 2012

Guardiola Belum Putuskan Sikapnya di Barcelona

Meskipun kontraknya akan
habis pada akhir musim ini,
pelatih Barcelona, Pep
Guardiola, belum memutuskan
akan memperpanjangnya atau
tidak. Guardiola memerlukan
waktu untuk
mempertimbangkan berbagai
hal sebelum mengambil
keputusan.
"Saat aku sudah mengambil
keputusan untuk
memperpanjang atau tidak,
aku akan memberi tahu
Presiden Barcelona, Sandro
Rosell dan direktur olahraga
Andoni Zubizarreta. Namun,
saat ini aku belum mengambil
keputusan," kata Guardiola,
dalam sebuah jumpa pers,
Rabu (1/2/2012) di Barcelona,
Spanyol.
Pelatih berusia 41 tahun itu
bergabung dengan Barcelona
sejak tahun 2008. Selama
kurun waktu 3,5 tahun,
Guardiola membawa tim
Catalan itu merebut 13 gelar,
termasuk tiga gelar juara La
Liga dan dua gelar juara Piala
Champions.


(source: kompas.com )

Spurs Tak Punya Uang Beli Krasic

LONDON – Totenham Hotspur
dikabarkan sempat
bernegosiasi dengan Juventus,
terkait keinginan mereka
memboyong Milos Krasic dari
klub asal kota Turin itu.
Namun, negosiasi tersebut tak
berjalan mulus karena Spurs
menilai terlalu mahalnya harga
Krasic. Padahal, klub asal
London utara ini hanya berniat
untuk meminjamnya, baru
kemudian status pemain
internasional Serbia itu
dipermanenkan pada akhir
musim.
Pihak The Lillywhites sendiri
saat ini mengaku tak punya
uang untuk memboyong Krasic
yang banderolnya mencapai 15
juta pounds. Padahal, Krasic
dianggap bisa menjadi solusi
baru di lini tengah Spurs
"Saya akan membawa Krasic
dengan meminjam. Saya juga
sempat tertarik untuk
membelinya setahun yang lalu,
tapi saat itu harganya mahal,
sekitar 15 juta pounds," kata
Redknapp seperti dilansir Sky
Sports, Rabu (1/2/2012).
"Saat ini saya juga ingin
meminjamnya, tetapi dia tidak
ingin datang dengan status
pinajamn. Dia ingin langsung
kami kontrak secara permanent,
tetapi kami tidak punya uang,"
tandasnya.
Pemain berusia 27 tahun itu
bergabung dengan Juve setelah
dibeli dari CSKA Moskow senilai
12, 4 juta pounds pada tahun
2010. Namun, setelah
digadang-gadang sebagai
penerus Pavel Nedved di
Bianconeri, ternyata permainan
Krasic dianggap tidak cocok
dengan gaya Serie A.
(source: okezone )

Inter Tunggu Juve & Milan Terpeleset

MILAN – Pelatih Inter Milan
Claudio Ranieri menekankan
fokus timnya saat ini adalah
bagaimana untuk
mengamankan tiket kualifikasi
Liga Champions musim depan
ketimbang memenangkan gelar
Scudetto musim ini.
Kendati demikian, hal itu bukan
berarti Nerazzurri sudah
menyerah sepenuhnya dalam
perburuan Scudetto. Ranieri
mengaku menanti dua klub
teratas seperti AC Milan dan
Juventus terpeleset untuk
memangkas poin
ketertinggalan Inter.
"Ini bukan berarti bahwa saya
plin-plan mengatakan kami
mengundurkan diri dari ambisi
mengejar gelar, lalu kembali
mengatakan bersaing lagi dan
kemudian keluar lagi dari
persaingan,” tukas Ranieri
seperti dilansir Goal, Rabu
(1/2/2012).
"Kami akan melewati langkah
demi langkah, karena tim di
atas kami benar-benar tengah
terbang,” ucapnya.
"Jadi, jika mereka tidak
memperlambat langkah mereka,
maka kami tidak mengejar
mereka. Kami akan berburu
untuk tempat Liga Champions,"
pungkas mantan pelatih AS
Roma ini.
La Beneamata saat ini duduk di
peringkat kelima klasemen
sementara Serie A dengan
terpaut sembilan poin dari
pemuncak klasemen, Juventus.
Dini hari nanti, Inter bakal
bertanding menghadapi
Palermo dalam laga lanjutan
Serie A.
(source: okezone.com )

Pelita Perpanjang Kontrak Safee

(source: detik.com )
detikcom - Jakarta, Safee Sali
dipastikan akan tetap
berseragam Pelita Jaya sampai
beberapa tahun ke depan.
Penyerang asal Malaysia tersebut
baru saja dapat perpanjangan
kontrak sepanjang dua musim.
"Kita tetap mempertahankan
Safee. Meskipun banyak tawaran
dari banyak klub, tapi Safee tetap
berkomitmen untuk bertahan.
Bukan hanya komitmen, tapi
loyalitas Safee sangat kami
apresiasi, ia kami kontrak dua
musim lagi," ungkap manajer
Pelita Jaya, Lalu Mara, pada
wartawan di Apartement
Cilandak, Rabu (1/2/2012).
Kontrak baru untuk Safee ini
sekaligus menepis isu yang
sempat berkembang kalau sang
striker bakal hengkang dalam
waktu dekat. Itu terkait status
Pelita Jaya yang bermain di
kompetisi yang dianggap ilegal
oleh PSSI dan FIFA yang
membuat dia tak bisa
memperkuat timnas Malaysia.
"Syukur alhamdulillah saya bisa
bertahan. Saya berterima kasih
kepada manajemen pelita yang
sangat berharap sya masih
bertahan dan juga membantu
karier saya," sahut pesepakbola
28 tahun itu
"Saya menerima banyak tawaran
dari klub luar, tapi saya hormati
semua pihak yang ada di Pelita
Jaya. Selama Pelita membutuhkan
saya, saya akan tetap bertahan di
sini," tandas dia.
Tak disebutkan berapa nilai
kontrak yang disepakati kedua
pihak. Namun media Malaysia,
TheStar, menyebut Safee dapat
kontrak 'wah' dari Pelita Jaya.
Disebutkan kalau dia dapat
bayaran senilai dua juta ringgit
atau sekitar Rp 5,8 miliar.
Itu belum termasuk beberapa
insentif seperti bonus
pertandingan, rumah, mobil
beserta sopir dan tiket ke Kuala
Lumpur. The Star pun menyebut
Safee sebagai miliarder
sepakbola pertama di Malaysia.

villas: Lupakan BPL Fokus ke eropa

bermain imbang 1-1 saat
bertandang ke markas Swansea
City, Rabu (1/2). Hasil imbang
tersebut langsung membuat
pelatih Andre Villas-Boas
mengalihkan tujuan ke tiket
Liga Champions seraya
melupakan perebutan gelar
juara liga.
Bertandang ke Liberty Stadium
para pasukan The Blues tampil
dengan kurang maksimal
bahkan gawang Chelsea yang
dikawal oleh Petr Cech harus
bobol lebih dahulu oleh Scott
Sinclair di menit 40. Beruntung
bagi Chelsea, pasalnya Neil
Taylor melakukan gol bunuh diri
di masa injury time.
Dengan hasil imbang tersebut
Chelsea harus puas di posisi
empat dengan 42 poin dan
selisih tujuh poin dengan
Tottenham Hotspur yang
nyaman di posisi tiga. Meski
tertinggal tujuh poin sang
pelatih yakin skuadnya dapat
mengejarnya dari 15 laga
tersisa.
“Jarak (poin) memang
bertambah, tetapi pada
beberapa pekan kemarin poin
tersebut telah berkurang. Jarak
dengan tujuh poin tidak ada
artinya di liga ini (Premier
League). Tottenham (Hotspur)
masih dapat dijangkau oleh kita
dan kita lihat saja apa yang
dapat kita perbuat,” jelasnya
seperti dikutip Soccernet, Rabu
(1/2/2012).
Pelatih yang pernah membesut
klub Porto ini langsung
mengalihkan konsentrasi
klubnya ke perebutan empat
besar agar dapat jatah tiket Liga
Champions. Villas sendiri
enggan untuk membicarakan
perebutan gelar juara liga
musim ini.
“Untuk saat ini tidak cukup
masuk akal membicarakan soal
perebutan juara liga. Kita
sedang fokus bersaing untuk
Liga Champions dan itu target
utama kita saat ini,” ungkapnya.
“Mencapai posisi pertama akan
terasa cukup sulit. Kita akan
segera melawan Manchester
United pada akhir pekan ini.
Jadi, kita lihat saja setelah laga
itu kita bisa melakukan apa,”

Pizarro resmi di city

resmi mendapatkan gelandang
AS Roma David Pizarro dengan
status pinjaman hingga akhir
musim. Bos City Roberto Mancini
pernah melatih Pizarro ketika di
Inter Milan dan mereka
bersama-sama memenangkan
scudetto pada 2006.
Gelandang internasional Cile
tersebut bergabung dengan
Roma pada 2006 silam.
Bersama Giallorossi, Pizarro
tampil dalam 142 penampilan
tapi pada musim ini dirinya tak
mendapat tempat di bawah
asuhan Luis Enrique dan hanya
mencatat tujuh kali penampilan.
“Dia gelandang yang bagus, dia
mempunyai pengalaman dan
saya mengenalnya dengan
baik,” kata Mancini seperti
dikutip BBC, Rabu (1/2/2012).
“Saya harap dia bisa membantu
kami,” harap Mancini.
Pizarro tiba di Italia pada 1998
lalu dari Santiago untuk
bergabung bersama Udinese
selama lima tahun sebelum
mendarat ke Inter Milan.
Selama di Roma, Pizarro, yang
tidak mempunyai hubungan
keluarga apapun dengan
Claudio Pizarro, memenangkan
dua Piala Italia dan satu Piala
Super Italia.
Sebelum meminang Pizarro,
Mancini sering mengutarakan
kekhawatiran soal minimnya
pelapis di sektor gelandang.
Citizens saat ini kehilangan Yaya
Toure yang harus membela
negaranya Pantai Gading di
Piala Afrika 2012 di Gabon dan
Guinea Ekuatorial.

Translate

English French German Spain Italian Dutch

Russian Brazil Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
Translate Widget by Google

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More